Seminar ‘Interpersonal Communication Skill: Deal with Others’

Kemampuan berkomunikasi yang baik merupakan sebuah hal yang penting untuk dikembangkan karena skill ini akan sangat berguna dimanapun berada, baik di lingkungan tempat tinggal seperti BINUS Square maupun di lingkungan kampus. Oleh karena itu pada hari Senin, 20 Maret 2023, Program Development Center – BINUS Square (PDC) menyelenggarakan kegiatan Seminar “Interpersonal Communication Skill : Deal With Others”.

Kegiatan ini dimulai pada pukul 18.30 wib, dipandu oleh sdr.Bernat Konduwes sebagai MC acara. Dibagian awal, MC mengajak para peserta untuk saling berkenalan satu sama lain dan kemudian dilanjutkan dengan penjelasan terkait aturan dalam workshop “Interpersonal Communication Skill : Deal With Others”. Setelah itu MC mengundang pembicara workshop yaitu bpk. Petrus Gunarto yang merupakan seorang Manager BCL&D BINUS yang telah banyak memiliki pengalaman dalam bidang Public Speaking dan Communication untuk memperkenalkan diri dan menjelaskan terkait materi workshop.

Dalam bagian awal pemaparannya, bpk. Petrus menjelaskan bahwa skill yang paling banyak dicari oleh perusahaan adalah communication skill. Fakta ini membuka pemikiran para boarder betapa pentingnya mengasah kemampuan berkomunikasi. Kemudian pembahasan lebih diarahkan kepada Assertive Communication dimana para peserta belajar mengkomunikasikan perasaannya dengan cara yang tepat. Sesi pembahasan materi ini diakhiri dengan sesi role play dan tanya jawab.

 

Bernat Konduwes