Pelantikan Ketua Organisasi Kemahasiswaan Periode 2023/2024 dan Penggiat Anti Narkoba BINUS University

Pelantikan Ketua Organisasi Kemahasiswaan periode 2023/2024 dan Penggiat Anti Narkoba BINUS University telah dilaksanakan pada Jum’at, 10 Maret 2023. Dalam pelantikan ini terdapat 65 Ketua Umum, 126 Ketua area kampus, dan 18 Penggiat anti Narkoba yang dilantik langsung oleh Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, M.M., Rektor BINUS University

Dalam acara ini juga dilakukan penandatanganan surat komitmen ketua umum dan penggiat anti narkoba yang diserahkan kepada perwakilan pembina dan pemberian SK penugasan kepada pembina oleh Rektor BINUS University. Diharapkan kepada para ketua dan penggiat yang dilantik agar dapat amanah dan memaksimalkan seluruh potensi yang ada untuk terus membangun dan membina Indonesia.

Selain pelantikan ketua organisasi dan penggiat baru, pada acara ini juga diadakan penghargaan untuk ketua organisasi terbaik, organisasi kemahasiswaan terbaik, best of the best, dan honorable mention kepengurusan 2022/2023.

Daftar Ketua Organisasi terbaik 2022/2023,

  • Ketua OK terbaik rumpun HIMPUNAN MAHASISWA adalah Nabila Yulian Dasril dari Himpunan Mahasiswa Psikologi (HIMPSIKO)
  • Ketua OK terbaik rumpun KEROHANIAN & SOSIAL KEMASYARAKATAN adalah Tivany Julyana dari Keluarga Mahasiswa Buddhis Dhammavaddhana (KMBD)
  • Ketua OK terbaik rumpun OLAHRAGA & SENI BELADIRI adalah Agnes Fidelia dari Badminton
  • Ketua OK terbaik rumpun PENALARAN adalah Wisnu Ramadhan dari BINUS English Club (BNEC)
  • Ketua OK terbaik rumpun SENI & MEDIA INFORMASI adalah Indra Saputra dari Modelling Club of Binus (MCB)

 

Daftar Organisasi Kemahasiswaan terbaik 2022/2023,

  • Organisasi Kemahasiswaan terbaik rumpun HIMPUNAN MAHASISWA adalah Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HIMTRI)
  • Organisasi Kemahasiswaan terbaik rumpun KEROHANIAN & SOSIAL KEMASYARAKATAN adalah Teach for Indonesia Student Community (TFISC)
  • Organisasi Kemahasiswaan terbaik rumpun OLAHRAGA & SENI BELADIRI adalah Badminton
  • Organisasi Kemahasiswaan terbaik rumpun PENALARAN adalah BINUS English Club (BNEC)
  • Organisasi Kemahasiswaan terbaik rumpun SENI & MEDIA INFORMASI adalah Klub Seni Fotografi Bina Nusantara (KLIFONARA)

 

Best of the Best Organisasi Kemahasiswaan 2022/2023,

BINUS English Club (BNEC)

Daftar Honorable Mention 2022/2023,

  • Bersama Dalam Musik (BDM)
  • Seni Tari Mahasiswa Bina Nusantara (STAMANARA)