PELATIHAN PERTOLONGAN PERTAMA FARCO

Fast Response Community (FARCO) merupakan sebuah komunitas mahasiswa yang bergerak di bidang medis dan berlokasi di BINUS Square. Anggota FARCO merupakan gabungan mahasiswa BINUS yang tinggal di BINUS Square maupun di luar BINUS Square dan memiliki kepedulian dalam membantu orang lain.

Dalam rangka meningkatkan ketrampilan anggota dalam bidang medis, Program Development Center (PDC) BINUS SQUARE mengadakan pelatihan rutin yang bersifat wajib diikuti bagi anggota FARCO. PDC mengundang seorang pelatih dari organisasi Palang Merah Indonesia (PMI) untuk mengajarkan cara-cara pertolongan pertama, seperti kedaruratan medis, cara penilaian dan penanganan korban dan lain-lain.

Pelatihan Pertolongan Pertama FARCO telah berjalan dua sesi pada tanggal 11 & 18 Oktober 2019 dan akan berlanjut setiap minggunya. Dengan mengikuti Pelatihan ini diharapkan anggota FARCO memiliki skill yang sama dalam melakukan pertolongan pertama bagi yang membutuhkan dan bisa membagi ilmu dan pengetahuannya bagi mahasiswa BINUS lainnya.