COMMUNITY SERVICE
Community Service atau yang bisa disingkat Comserv adalah aktivitas sosial yang dilakukan oleh para Binusian dalam rangka membina dan memberdayakan masyarakat. Kegiatan Community Service ini juga merupakan sarana bagi Binusian dalam rangka memperoleh Binus Attribute Graduates yakni, Social Awareness, Collaboration, Growth Mindset, Adaptability, Critical and Creative Thinking.
Ruang lingkup kegiatan Community Service ini adalah kesehatan, pendidikan, lingkungan dan peningkatan kualitas hidup (well-being).
Secara teknis keikutsertaan Binusian aktif dalam event Comserv akan mendapatkan benefit berupa jam comserv. Selanjutnya kegiatan yang dilaksanakan dan diklaim sebagai jam Comserv akan ditulis dalam surat keterangan pendamping ijazah bagi setiap Binusian. Binusian diwajibkan memenuhi minimal 30 jam Comserv agar bisa dinayatakn lulus sebagai seorang alumni/alumnus BINUS.
Secara umum terdapat 4 jenis kegiatan Community service yang bisa diikuti oleh para BInusian yakni:
- Comserv TFI: Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan atas inisiatif Teach for Indonesia. Dalam 1 semester minimal dilakukan sekali Comserv dan sosialiasinya melalui wag angkatan dan media sosial TFI (IG).
- Comserv OK: kegiatan comserv yang dilakukan atas inisiatif Organisasi Kemahasiswaan. Semua Binusian bisa terlibat (tidak hanya anggota OK yang bersangkutan).
- Comserv CB: Jenis pengakuan Comserv ini dilaksanakan dalam kerangka kurikulum mata kuliah Character Building (CB). Terdapat maksimal 5 jam comserv bagi setiap mata kuliah CB Pancasila, Civic dan Religion).
- Comserv Mandiri: kegiatan sosial yang dilakukan secara pribadi atau berkelompok dan bisa diklaim sebagai jam community service. Silahkan melaporkan dan mengusulkan kepada TFI kegiatan sosial untuk masyarakat yang sudah dan akan dilakukan oleh para Binusian.
Prinsip umum penghitungan jam Comserv adalah 1 jam comservĀ setara dengan 100 menit kegiatan.
Jam Comserv juga dapat didapatkan melalui kegiatan aksidental yang dilakukan oleh TFI dan memiliki pengaruh atau dampak yang besar (impactful) bagi kehidupan masyarakat seperti: kegiatan sosial bagi korban bencana, keterlibatan dalam program sosial yang diadakan pemerintah maupun komunitas rekanan Binus University.
Konsultasi kegiatan Comserv dapat dilakukan melalui kontak berikut: