SIAP JADI LEADER? TEMUKAN SERUNYA BELAJAR DI LDKCP MT AL-KHAWARIZMI REGIONAL BINUS MALANG!
LDKCP adalah kegiatan yang berfokus pada pengembangan kepemimpinan dan solidaritas, baru-baru ini MT Al Khawarizmi regional Malang mengadakan kegiatan LDKCP yang penuh semangat dan inspiratif pada tanggal 1 Juni 2024. Acara ini dihadiri oleh para peserta yang antusias untuk mengikuti serangkaian kegiatan yang telah disiapkan dengan baik.
Berikut adalah rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan:
Acara dimulai dengan proses pendaftaran dan pembukaan resmi yang diikuti oleh pembacaan ayat suci Al-Qur’an. Sambutan dari Ketua Umum MT Al Khawarizmi dan Pembina MT Al Khawarizmi Regional Binus Malang, Sarah Almira Kuswanto memberikan motivasi kepada seluruh peserta untuk mengikuti acara dengan penuh antusiasme dari awal sampai akhir. Selanjutnya, peserta diberikan materi dan diuji pemahaman mereka tentang Regenerasi, Manajemen Strategis, dan Branding. Setiap materi disampaikan dengan jelas dan interaktif untuk memastikan peserta dapat memahami dengan baik.
Tidak hanya materi, sesi selanjutnya dilakukan sesi ice breaking yang bertujuan untuk mencairkan suasana antar peserta dan menciptakan hubungan yang lebih akrab. Setelah itu, dilanjutkan dengan uji materi untuk memastikan pemahaman peserta terhadap materi yang telah disampaikan sebelumnya. Sambutan dari pembina juga turut memberikan motivasi dan semangat kepada peserta untuk terus semangat dan belajar dengan sungguh-sungguh. Sebelum ke acara penutupan, dilakukan sesi pemberian selempang bertuliskan “ Selamat Mengabdi Sayang” dengan ini menandakan bahwa calon aktivis sudah resmi menjadi staff atau pengurus MT Al Khawarizmi Regional Malang. Dan selanjutnya tibalah di puncak acara, yang ditutup dengan sesi evaluasi, di mana setiap peserta diberikan kesempatan untuk memberikan masukan dan saran terkait kegiatan yang telah dilaksanakan. Hal ini bertujuan untuk terus meningkatkan kualitas kegiatan di masa mendatang.
Dengan berbagai kegiatan yang menarik dan materi yang bermanfaat, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga dan dapat membawa organisasi ini menjadi lebih baik di masa mendatang.