ENRICHMENT GENAP 2023 DI DESA TIRTOMOYO UNTUK MENSUKSESKAN PROGRAM DESA DIGITAL

Semangat membina dan memberdayakan (fostering and empowering) merupakan panggilan dasar bagi lembaga pendidikan Bina Nusantara untuk mencerahkan peradaban khususnya di Indonesia. Semangat ini diterjemahkan oleh BINUS @Malang melalui TFI. Salah satu bidang yang ditawarkan kepada para Binusian ialah Enrichment track Community Development (comdev)

Pada semester genap 2022/2023 terdapat dua orang mahasiswa BINUS @Malang yang memilih enrichment track Comdev. untuk mewujudnyatakan semangat ‘fostering’ dan ‘empowering’ ini. Kedua Binusian ini dari program studi Ilmu Komunikasi dan Computer Science. Kedua mahasiswa ini ditempatkan di desa Tirtomoyo kec. Pakis kab. Malang.

Pihak desa Tirtomoyo secara khusus meminta kepada Binusian yang ber-comdev untuk membenahi branding desa dan web desa dalam rangka keberadaan desa Tirtomoyo sebagai salah satu desa yang mendasarkan pelayanannya pada aplikasi digital agar memudahkan warga desa dalam mendapatkan pelayanan. Dengan kata lain mendukung Tirtomoyo sebagai desa digital.

Para Binusian dalam tugasnya sebagai mahasiswa enrichment telah menghasilkan profil desa yang berjudul: “Iridescent Tirtomoyo” dan bisa diakses melalui link https://www.youtube.com/watch?v=PeUB0B2G2Eg.

Selain itu kehadiran mereka dalam rangka membenahi sistem digitalisasi di desa dalam rangka memudahkan pelayanan perangkat desa kepada warganya.

Pada tempat terpisah kepala desa Tirtomoyo, Siswo Sudarmanto, mengapresiasi hasil kerja Binusian sebab sangat membantu proses branding desa dan pelayanan desa kepada masyarakat.

Adapun periode genap ini akan berakhir pada akhir Juli 2023